Sumber : westernliing.ca
Artikel ini merupakan salah satu bagian dari 20 seri artikel pada Deluxe Interiors : 20 Trending Interior Design Styles in 2021, yang merupakan sebuah kategori khusus pada blog Deluxe Interiors yang membahas tentang gaya-gaya desain interior yang sedang populer. Untuk membaca artikel tentang gaya desain interior lainnya dan artikel lain seputar desain interior, silakan kunjungi blog kami di www.deluxe-id.com/deluxe-interiors-blog .
Tema Desain
Karakteristik utama dari gaya Desain Southwestern adalah penggunaan tekstur dan aksen yang kuat. Nuansa bumi dan bebatuan sangat kental pada Desain Southwestern. Warna yang mendominasi adalah warna-warna ‘tanah’, seperti cokelat, krem, orange, putih, emas dan merah.
Desain Southwestern sangat cocok bagi anda yang ingin menggabungkan seni adat dan nuansa kebudayaan anda pada hunian. Meski pun pada Desain Southwestern klasik, budaya yang ditampilkan lebih condong ke budaya Amerika Latin dan Spanyol, Desain Southwestern modern tidak menutup kemungkinan bagi seni budaya lain untuk dipadukan dengan desain interior hunian anda.
Furniture
Material kain dan bahan kulit mendominasi permukaan furniture. Meski pun pada body furniture tidak dibuat terlalu mendetail, bagian permukaan furniture biasanya dibuat lebih artisitik dengan gambar dan tekstur, dengan warna-warna yang menarik perhatian.
Penggunaan material kayu pada body furniture sama banyaknya material besi, bahkan sangat wajar ditemukan perpaduan antara kedua jenis material pada satu furniture.
Aksen Khusus
Perabot senirupa, seperti vas, guci, patung, dan pajagan, sangat cocok untuk melengkapi Desain Southwestern. Disinilah anda dapat menggabungkan unsur adat dan seni budaya dengan desain. Tempatkan banyak ornamen pada ruangan untuk mempertajam nuansa budaya tersebut.
Deluxe Interiors didirikan atas keinginan untuk menghasilkan karya seni dan terinspirasi untuk menciptakan kenyamanan pada suatu hunian. Kepuasan anda atas hasil kerja kami memotivasi kami untuk terus berkembang dan selalu memberikan yang terbaik.
Temukan pembahasan tentang berbagai gaya interior desain unik lainnya di https://www.deluxe-id.com/deluxe-interiors-blog . Untuk konsultasi seputar desain interior dan custom furniture serta informasi lebih lanjut mengenai artikel ini, silakan kunjungi kantor dan show room kami, Deluxe Interiors | Interior Design & Custom Furniture , Silkwood Residence, Alam Sutera, Serpong Utara, Tangerang Selatan, atau kunjungi website kami di www.deluxe-id.com .
Comments